Mahalnya Biaya Tebang Pohon Yang Fantastis

biaya tebang pohon

Biaya tebang pohon di Kanada sangat mahal. Bahkan sangat fantastis. Jika di Indonesia biaya tebang pohon berkisar 1 hingga 5 juta, di Kanada bisa mencapai $5000 bahkan $10 ribu alias seratus juta!
Jika kamu ingin membeli rumah, pohon besar yang ada di rumah yang ingin kamu beli wajib dijadikan pertimbangan. Sebab biaya untuk menebang pohon di Kanada sangat mahal.  Pohon layaknya mahluk hidup pasti ada batas usianya. Pohon yang tua dan besar, bisa berbahaya. Terutama jika sedang angin kencang. 

Biaya Tebang Pohon 

Geografis Kanada memang cenderung banyak pohon-pohon besar. Selain itu, pohon besar sangat dilindungi habitatnya. Kita tidak bisa menebang pohon seenaknya. Harus ijin dulu walaupun pohon tersebut ada di pekarangan rumah kita. Beberapa poin di bawah ini perlu dijadikan pertimbangan:
  • Jika ingin menanam pohon, pastikan pohon tersebut tinggi maksimalnya tidak terlalu besar dan pastikan akarnya tidak akan menggangu fondasi rumah atau dinding rumah. Di luar negeri, umumnya rumah memiliki basement. Jangan sampai akar pohon membuat dinding basement retak.
  • Pastikan batas yang jelas dengan tetangga. Jika pohon cepat besar dan masuk ke wilayah tetangga, kamu wajib memangkas dahannya. Beberapa orang tidak suka dengan hal ini. Bahkan ada tetangga yang bisa menuntut jika dirasa pohon kita mengganggu.
  • Jika membeli rumah pastikan tidak terdapat pohon besar apalagi pohon tua. Sebab Kanada sering mendapat angin yang kencang yang dapat membuat pohon rubuh. Jangan sampai kamu membeli rumah dan kemudian harus mengeluarkan ribuan dollar lagi untuk menebang pohon tua yang ada di rumah tersebut.
  • Menebang pohon di Kanada tidak boleh dilakukan sembarangan. Untuk pohon kecil bisa kita lakukan sendiri. Namun untuk pohon dengan diameter besar dimana tangan orang dewasa tidak bisa memeluknya, harus mendapat ijin dari dinas kota. 
  • Orang yang biasa menebang pohon namanya Arborist atau spesialis tebang pohon. Biasanya orang atau perusahaan tersebut datang untuk survey dan melakukan estimasi biaya. Jika kita menyetujuinya baru ditentukan jadwal untuk menebang pohon. Jangan kaget jika biayanya bisa mencapai ribuan dollar. Untuk pohon Cemara misalnya, kami pernah memanggil orang dan membayar $650 sekitar 8 tahun yang lalu. Biaya tersebut hanya tebang saja. Tidak termasuk menggali akarnya. Jika ya, maka kami harus menambah sekitar $300 lagi.
menebang pohon di luar negeri
  • Mengapa biaya untuk menebang pohon mahal? Karena perusahaan untuk menebang pohon ini menggunakan peralatan yang lumayan canggih dan besar. Gambar truk di atas adalah truk yang akan menebang pohon tetangga kami. Foto tersebut saya ambil dari jendela kamar di lantai atas. Truk yang datang 2 buah. Yang satu untuk menebang dan ada tangga sehingga orang yang menebang bisa naik ke atas pohon. Sedangkan truk satunya adalah untuk menghancurkan batang pohon yang sudah ditebang. Sehingga batang pohon tidak menjadi sampah yang mengganggu.
  • Jangan sembarangan menebang pohon yang ada di depan rumah. Ketika membeli rumah, kita akan mendapat plot denah rumah. Biasanya bisa ketahuan apakah pohon yang ada di area kita termasuk plot milik kita. Jika pohon tersebut diluar plot rumah, kemungkinan pohon tersebut ditanam oleh tata kota. Dan kita tidak boleh sembarangan menebangnya. Kita bisa mendapat denda ribuan dollar jika kita menebang pohon yang bukan milik kita.

Biaya Tebang Pohon Walnut Yang Beracun

Beberapa orang tidak tahu bahwa pohon Walnut Hitam atau Black Walnut sangat beracun. Pohon tersebut besarnya bisa seperti pohon Beringin. Untuk sekarang ini, di Kanada orang sudah mulai jarang menanam pohon Black Walnut. Namun, untuk rumah lama terutama rumah yang umurnya sudah ratusan tahun, tidak jarang kita temukan pohon Black Walnut di pekarangan rumah. Apalagi jika pekarangannya luas.

Pohon Black Walnut ini memiliki buah dan daun-daun yang jika berjatuhan ke tanah, akan meracuni tanah dan tanaman. Sehingga, apapun yang kita tanam di sekitar pohon tersebut akan mati. Kabar baiknya, pohon Black Walnut ini tidak beracun bagi manusia. Namun hanya untuk tanaman sekitarnya dan binatang yang memakan buahnya dengan tidak sengaja. 

Biaya tebang pohon Walnut ini bisa mencapai $5000 bahkan ada yang pernah mengatakan bahwa dia harus mengeluarkan uang sebesar $12000 untuk menebang pohon Walnut ini atau setara 130 juta Rupiah. Namun disisi lain, kayu dari pohon Walnut sangat mahal. Sehingga kita bisa menjualnya jika kita bisa menemukan orang yang ingin membelinya. Pohon Walnut dapat dibuat meja, kursi hingga pekakas kecil lainnya. Orang bahkan ada yang ingin membeli seharga ribuan dollar juga untuk kayu Walnut ini.

Karena pohon Black Walnut ini sangat beracun, berpikirlah dua kali sebelum menanam tanaman lain seperti bunga-bunga. Sebab tidak semua bunga tahan dengan racun dari pohon Black Walnut ini. Walau ada juga bunga yang tahan dan tetap tumbuh. 

Oleh karenanya, jika bunga yang kamu tanam mati atau tidak pernah tumbuh subur, pastikan bahwa di pekarangan atau tetangga kamu tidak ada yang memelihara pohon Black Walnut. Sebab racunnya dapat mencemari tanah hingga radius 50 ft atau 15 an meter. Juga pastikan anak kecil tidak memakan buah atau memegang daun atau dahan yang berguguran dari pohon tersebut. Karena bisa saja mengandung racun dari pohon Black Walnut.

Copyright of Winda Tanu

Comments

Pictures & Contents in this Blog are copyright of Winda Tanu. No Copies are allowed w/o Permission.

Popular posts from this blog

Hidup Di Kanada : Mencari Kerja Di Kanada

Hidup Di Kanada 2: Ingin Pindah Ke Kanada?

Suka Duka Hidup Di Kanada 1