Akhirnya Virus Corona Di Kanada

virus corona
Virus Corona Di Kanada
Belakangan ini dunia dihebohkan dengan adanya virus Corona. Virus Corona yang awalnya berasal dari Wuhan, China ini termasuk yang membuat gelisah karena penderitanya dapat meninggal jika terinfeksi tahap lanjut. Mengapa meninggal? Karena virus mengenai organ tubuh terutama Paru-paru dan membuat sesak napas yang berujung pada kematian.

Awal virus Corona merebak pada permulaan Desember 2019. Oleh karenanya virus Corona diberi nama Covid-19 dimana "19" menandakan awal terjadinya virus yaitu tahun 2019. Dan kasus pertama di Kanada ada di bulan February. Dimana pasangan suami istri baru kembali dari China. Untungnya, mereka atas kesadaran sendiri, menelpon 911 dan memberitahukan gejala mereka sehingga mereka tidak sempat berkeliaran atau ke rumah sakit sendiri. Suaminya di rawat di rumah sakit, sedangkan istrinya diperbolehkan pulang namun harus mengisolasi diri sendiri di rumah.

Virus Corona di Kanada:

Setelah ditemukan sepasang korban virus Corona, tentu saja Kanada gempar. Tidak terkecuali saya. Semua orang takut. Bahkan pesawat terbang banyak yang tertunda. Namun, pemerintah setiap hari menyiarkan di TV bahwa kita tidak boleh panik. Namun warga Kanada sama saja seperti warga dunia lainnya, mereka tetap panik dan memborong bahan makanan hingga tissue dan cairan antiseptik. Yang saya tangkap dari pemerintah Kanada mengenai virus Corona:
  1. Gejalanya menyerupai infeksi Paru atau Pernapasan. Jadi, setidaknya ada gejala seperti demam, disertai batuk dan sakit kepala. Beberapa orang tidak mengeluh sakit kepala, melainkan mual serta tidak napsu makan. 
  2. Setiap habis beraktifitas diluar rumah, segeralah mencuci tangan hingga setidaknya 30 detik memakai sabun yang bersih. 
  3. Virus Corona banyak terdapat pada pangkal tenggorokan dan bulu hidung. Jaga pangkal tenggorokan dengan banyak minum air putih, jangan biarkan kering. Basuh bulu hidung ketika mandi. Untuk sementara, hindari makanan pedas dan gorengan agar kesehatan pangkal tenggorokan terjaga dan terhindar dari sakit tenggorokan.
  4. Usahakan mengkonsumsi vitamin C setiap hari dan menjaga stamina. Vitamin C jangan melebihi dosis yang dianjurkan. Setidaknya 1000 mg sehari adalah cukup daripada tidak sama sekali. 
  5. Hindari terkena cairan tubuh orang lain seperti ludah atau air liur, hingga bersin. Oleh karenanya, bagi yang ingin bersin usahakan tutup dengan lengan tangan atau tissue dan buang tissue setelahnya. Lakukan atas kesadaran diri sendiri.
  6. Karena penyakit ini menular lewat air liur, sementara jika ke restauran, usahakan membersihkan piring atau gelas yang hendak dipakai bila perlu pilihkan tempat makan yang memakai peralatan makan langsung buang.
  7. Pakailah Masker di tempat umum.  Dokter mengatakan bahwa masker dipakai hanya untuk penderita sakit saja. Namun, darimana kita tahu bahwa seseorang walau nampak sehat namun sudah "membawa" virus? Mengingat masa inkubasi virus adalah 14 hari. Dimana, sebelum 14 hari kita tidak tahu bahwa kita telah terpapar virus dan merasa baik-baik saja.
  8. Jika sedang dalam kondisi tidak sehat bahkan pilek dan batuk biasa sekalipun, hendaknya kita mengisolasi sendiri di dalam rumah atas kesadaran sendiri, agar tidak menulari orang lain.
  9. Jangan panik. Karena, sekalipun kita terkena virus Corona, namun pada tahap awal gejala, kita pasti dapat sembuh. Virus Corona seperti halnya radang tenggorokan. Jika diobati dengan benar akan sembuh namun jika dibiarkan berlarut-larut dapat berkembang menjadi Pneumonia yang berbahaya. Jadi, tidak hanya virus Corona. Pneumonia pun dapat mengancam jiwa seseorang jika tidak ditangani dengan benar.

Usaha pemerintah Kanada terhadap Covid

  1. Pemerintah harus turun tangan untuk mengantisipasi harga masker. Sehingga semua lapisan tak terkecuali orang yang tidak mampu, dapat membeli masker. Di Kanada sendiri tidak ada kenaikan harga masker yang melampaui batas seperti yang saya dengar di Indonesia dimana harga masker mencapai ratusan ribu. Pemerintah Kanada mengendalikan penjualan masker. Jika stok habis ya habis saja. Namun bukannya ada, tapi dikenakan dengan harga setinggi-tingginya. Hal ini tidak sepantasnya dilakukan dimana kita mendapat keuntungan dari kemalangan. Alias melakukan bisnis di tengah situasi yang tidak kondusif. 
Kita dilarang panik. Karena kepanikan hanya memperburuk keadaan. Namun, jangan juga lengah atau menganggap remeh hingga kita tertular yang bahkan dapat menulari anggota keluarga lainnya. Pencegahan adalah perlu namun tidak perlu berlebihan.  Sejauh ini, sudah ada setidaknya 60 kasus Corona di Kanada dari beberapa provinsi. Orang-orang menghindari keluar rumah jika tidak perlu. Dan kami dianjurkan untuk tidak cipika cipiki atau bersalaman. Orang Kanada yang biasanya sering melakukan "Bear hug" atau memeluk ketika bertemu, kini dilarang "Bear hug". Semoga virus Corona cepat berlalu.

Copyright of Winda Tanu
Klik "Tinggal Di Kanada" atau "Pojok Sehat" di bawah untuk artikel lainnya

Comments

Pictures & Contents in this Blog are copyright of Winda Tanu. No Copies are allowed w/o Permission.

Popular posts from this blog

Fakta Unik Jika Ingin Membeli Mobil Di Kanada

Hidup Di Kanada : Mencari Kerja Di Kanada

Pensiun Dan Masa Tua Di Kanada